Mahasiswa Ekonomi Syariah FAI-UNWAHA Mendapat JUARA 3 Dalam Lomba “Entrepreneur Muda Inspiratif Berbasis Syariah” Dalam Fesyar BI
Tri Wahyuningsih, Mahasiswa Semester VII Program Studi Ekonomi Syariah FAI-UNWAHA berhasil mendapatkan Juara 3 dalam Festival Ekonomi Syariah, yakni Lomba "Entrepreneur Muda Inspiratif Berbasis Syariah" yang diadakan oleh Bank Indonesia.
Lomba Businees Plan Syari'ah merupakan perlombaan dalam perencanaan bisnis yang memuat tentang bagaimana seorang pebisnis mampu merencanakan bisnisnya secara terstruktur mulai dari apa bisnis yg akan di jalankan, bagaimana visi misinya, bagaimana strategi pemasarannya, proyeksi keuangan, analisis swot yang sesuai dengan prinsip – prinsip syariah dan juga dimana bisnis itu berpengaruh besar terhadap kemaslahatan masyarakat yang tidak hanya mencari profit maksimal,tapi juga manfaat membantu sesama.
Dalam lomba ini dicari wirausaha muda yang memiliki keunikan dan tentu mempunyai prinsip-prinsip syariah. Tri memberikan nama dalam produknya yakni "corn grits instant".
Dalam lomba ini Tri mempresentasikan bisnisnya yang sudah berjalan. Awal mula bisnis "corn grits instant" ini ada, menurut Tri karena sesuatu masalah, yakni petani jagung di desanya yang memiliki pendapatan rendah dikarenakan hasil jagung yg di jual kepada pengepul dengan harga rendah,maka Tri mencoba berinovasi untuk membelinya dengan harga yang pantas, selain menolong petani, Tri ingin mengembangkan makanan tradisional nasi jagung sebagai makanan yg disukai dan bisa dinikmati oleh semua kalangan. Dari hasil penjualannya setiap hari, 10% diberikan kepada yang membutuhkan, dan menurutnya insyaAllah akan istiqomah. Baginya, seorang pengusaha yang berprinsip syariah tidak hanya memikirkan profit maksimal tp juga harus memikirkan orang disekitar, selanjutnya produk Tri tersebut sebagai produk makanan pokok tidak akan kehabisan pangsa pasar, karena setiap hari orang membutuhkan. Dan dia bersyukur, ternyata pihak juri ada yang berminat repack produknya.